Piknik sekalian tugas skripsi saya mengambil data di Pusat Riset Pembangkit Listrik Tenaga Bayu/Angin di desa Ciheras kecamatan Cipatujah Kab Tasikmalaya saya akan membahas keindahan desa Ciheras ini, pemandangan pantai nya yang masih asri indah sepi berpasir putih menurut saya pantai di desa ciheras ini sangat cocok bagi kamu yang menginginkan suasana pantai yang sepi masih asri karena pantai ini masih sedikit pengunjungnya. Rekomendasi banget lah bagi kamu yang ingin mendinginkan otak.
Desa Ciheras ini terletak di sisi selatan Kab Tasikmalaya berbatasan langsung dengan samudra Hindia.
Peta Desa Ciheras |
Menurut letaknya, koordinat lokasi Desa Ciheras berada pada 107 54’34,61”E – 7 44,18’74” dan 107 58’6,1” – 7 40’15,99” S dengan luas wilayah ± 23, 25 km2. Desa Ciheras memiliki batas wilayah sebagai berikut :
Utara : Desa Cipanas (Kabupaten Tasikmalaya)Secara topografi, Desa Ciheras terdiri dari 2 bagian, yaitu dataran sepanjang daerah timur hingga selatan dan perbukitan landai tinggi sepanjang daerah utara hingga barat. Keadaan tanah umumnya berupa pasir yang mengandung pasir besi, terutama dibagian garis pantai selatan. Sedangkan untuk daerah utara, tanahnya merupakan tanah biasa. Kondisi geografis yang beragam memunculkan pemanfaatan yang beragam pula. Didaerah dataran, terdapat banyak pohon kelapa, albasiah, dan sawah tadah hujan. Pada daerah tepi pantai, terdapat kegiatan pengerukan pasir besi dibagian barat desa Ciheras dan beberapa usaha tambak udang dan ikan.
Selatan : Samudera Indonesia
Barat : Desa Sancang, Kecamatan Pameungpeuk (Kabupaten Tasikmalaya)
Timur : Desa Ciandum (Kabupaten Tasikmalaya)
Di setiap jalan ciheras cipatujah terdapat pohon kelapa |
Jembatan penghubung menuju desa ciheras ini jembatan terpanjang karena melewati sungai, dibawah nya banyak warga yang sedang menambak ikan atau udang |
Perjalanan memasuki area perhutanan |
Jika kamu lapar, capek atau ingin buang air, kamu tinggal berhenti saja di warung warung yang tersedia disepanjang jalan |
Pasir nya putih broo
Selain piknik kita bisa membeli ikan laut ke nelayan yang pastinya murah broo kalau beli langsung ke nelayan banyak nelayan nelayan yang mancing di sepanjang pantai
Di bawah ini adalah foto - foto Lokasi Pembangkit Listrik Tenaga Bayu/Angin milik Ricky Elson
Galeri foto lain
Demikian yang bisa saya sampaikan, maaf kalau kurang puas galeri foto nya, karena keterbatasan waktu saya, dan cuaca sedang tidak mendukung, Insya Allah alain kali akan saya liput habis - habisan haahha.
Sumber foto :
Pribadi dan Google maps streetview (untuk tambahan)
Kontak :
FB : Nanang Rizal
IG : nanangrizal7
Line : retcoe1991
email : semangat1991@gmail.com
No comments:
Post a Comment